HUBUNGAN STATUS GIZI DAN USIA MENARCHE DENGAN SIKLUS MENSTRUASI PADA SANTRIWATI DI PONDOK ASSALAFI NURUL HUDA KECAMATAN SUGIO

Sari, Dita Puspita (2022) HUBUNGAN STATUS GIZI DAN USIA MENARCHE DENGAN SIKLUS MENSTRUASI PADA SANTRIWATI DI PONDOK ASSALAFI NURUL HUDA KECAMATAN SUGIO. Jurnal Surya, 1 (2). pp. 1-8. ISSN 1979-9128

[img] Text
Jurnal_Dita Puspita Sari_Maternitas.pdf

Download (645kB)
Official URL: http://repository.umla.ac.id/cgi/users/home?screen...

Abstraksi

ABSTRAK Pendahuluan: Pada remaja putri masih banyak yang memiliki siklus menstruasi yang bervariasi dan tidak selalu normal, gangguan siklus menstruasi yang umum terjadi adalah oligomenorea, polimenorea dan amenorea, hal ini sering terjadi pada santriwati karena beberapa faktor salah satunya karena status gizi dan usia menarche. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan status gizi dan usia menarche dengan siklus menstruasi pada santriwati di Pondok Pesantren Assalafi Nurul Huda Kecamatan Sugio. Metode: Desain penelitian korelasi analitik dengan pendekatan cross sectional. Teknik yang digunakan adalah Simple Random Sampling dengan populasi 59. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dan observasi dan dianalisis menggunakan uji Spearman Rho. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar (47,5%) santriwati mempunyai status gizi kurus, hampir sebagian (71,2%) santriwati mempunyai usia menarche lambat, dan sebagian besar (72,9%) santriwati mengalami siklus menstruasi oligomenorea. Hasil uji statistik didapatkan nilai p=0,001 (p<0,05) yang artinya ada hubungan antara status gizi dengan siklus mestruasi, dan dari hubungan usia menarche dengan siklus menstruasi didapatkan nilai p = 000,4 (p<0,05) yang artinya ada hubungan usia menarche dengan siklus menstruasi. Kata Kunci: Status Gizi, Usia Menarche, Siklus Menstruasi. ABSTRACT

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Status Gizi, Usia Menarche, Siklus Menstruasi.
Subjects: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 15 Jul 2022 07:23
Last Modified: 15 Jul 2022 07:23
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/1990

Actions (login required)

View Item View Item