PENGARUH PROMOSI KESEHATAN DENGAN MEDIA FLIPCHART TERHADAP PERILAKU PENCEGAHAN OSTEOPOROSIS PADA WANITA PREMENOPAUSE DI DUSUN PLALANGAN DESA PLOSOWAHYU KECAMATAN LAMONGAN KABUPATEN LAMONGAN

DEWI, FEBRIYANTI (2020) PENGARUH PROMOSI KESEHATAN DENGAN MEDIA FLIPCHART TERHADAP PERILAKU PENCEGAHAN OSTEOPOROSIS PADA WANITA PREMENOPAUSE DI DUSUN PLALANGAN DESA PLOSOWAHYU KECAMATAN LAMONGAN KABUPATEN LAMONGAN. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
BAGIAN AWAL.pdf

Download (877kB)

Abstraksi

ABSTRAK Febriyanti, Dewi. 2018. Pengaruh Promosi Kesehatan Dengan Media Flipchart Terhadap Perilaku Pencegahan Osteoporosis Pada Wanita Pre Menopause Di Dusun Plalangan Desa Plosowahyu Kecamatan Lamongan Kabupaten Lamongan. Skripsi Program Studi S1 Keperawatan STIKES Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Heny Ekawati, S.Kep, Ns, M.Kes (2) Hj. Ws Tarmi, SST., S.Psi., M.Kes Osteoporosis merupakan suatu penyakit yang menduduki peringkat kedua di bawah penyakit jantung sebagai masalah kesehatan utama dunia. Wanita yang memasuki masa menopause akan beresiko mengalami osteoporosis. Tujuan penelitian untuk mengetahui adanya pengaruh promosi kesehatan dengan media flipchart terhadap perilaku pencegahan osteoporosis pada wanita premenopause. Desain penelitian menggunakan pra eksperimental one group pretest-posttest design, dengan teknik simple random sampling. Sampel berjumlah 42 responden ibu premenopause di Dusun Plalangan Desa Plosowahyu. Pengambilan data dilakukan pada bulan Februari 2018 menggunakan kuesioner tertutup dan dianalisis menggunakan uji wilcoxon. Hasil penelitian uji statistik wilcoxon diperoleh nilai Z= -5,929 dengan tingkat signifikan 0,000 (p<0,05) artinya ada pengaruh promosi kesehatan dengan media flipchart terhadap perilaku pencegahan osteoporosis pada wanita premenopause di Dusun Plalangan Desa Plosowahyu Kecamatan Lamongan Kabupaten Lamongan. Berdasarkan hasil penelitian diharapkan ibu premenopause dapat menerapkan perilaku pencegahan osteoporosis sedini mungkin. Kata Kunci: Promosi Kesehatan, Perilaku, Osteoporosis

Item Type: Thesis (skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: ?? sch_med ??
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 04 May 2020 07:04
Last Modified: 04 May 2020 07:04
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/649

Actions (login required)

View Item View Item