PERBEDAAN FUNGSI SEKSUAL PADA PENGGUNA KB SUNTIK 1 BULAN DAN 3 BULAN DI DESA BAKUNG KECAMATAN KANOR KABUPATEN BOJONEGORO

Khoiriyah, Nadhiyatul (2022) PERBEDAAN FUNGSI SEKSUAL PADA PENGGUNA KB SUNTIK 1 BULAN DAN 3 BULAN DI DESA BAKUNG KECAMATAN KANOR KABUPATEN BOJONEGORO. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
Skripsi_Nadhiyatul khoiriyah.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://repository.umla.ac.id/cgi/users/home?screen...

Abstraksi

ABSTARK Nadhiyatul, Khoiriyah 2022. Perbedaan Fungsi Seksual Pada Pengguna KB suntik 1 bulan dan 3 Bulan Di desa Bakung Kecamatan Kanor Babupaten Bojonegoro Skripsi, Program Studi S1 Keperawatan, Universitas Muhammdaiyah Lamongan. Pembimbing (1) Diah Eko Martini., S.Kep,. Ners,.M.Kep.(2) Lilis Maghfuroh., S.Kep.,Ners.,M.Kes. Disfungsi Seksual merupakan salah satu efek samping yang sering dikeluhkan oleh pengguna KB suntik 1 bulan dan 3 bulan sehingga mempengaruhi keberlangsungan aktivitas seksual.. Tujuan penelitian ini mengidentifikasi Perbedaan Fungsi Seksual pada Pengguna KB suntik 1 bulan dan 3 bulan di desa bakung. Desain penelitian ini menggunakan jenis penelitian komprasi dengan pendekatan Cross Sectional. Sampel penelitian ini adalah pengguna Kontrasepsi KB suntik 1 bulan dan 3 bulan yang ada diDesa Bakung Kanor Bojonegoro dengan jumlah 150 KB suntik 1 bulan berjumlah 69 pengguna dan 81 pengguna pada KB suntik 3 bulan diambil bedasarkan simple Random sampling, Instrumen penelitian ini menggunakan quisioner FSFI. Data dianalisa dengan uji Chi-Square Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kontrasepsi KB suntik 3 bulan cenderung lebih besar mengalami Disfungsi seksual dimana kejadian disfungsi seksual pada KB suntik 1 bulan yang mengalami disfungsi seksual sebesar 37,7% sedangkan KB suntik 3 bulan yang mengalami disfungsi seksual sebesar 63%. Dan bedasarkan hasil uji Chi-Square didapatkan hasil P = 0,00 ≤ α 0,005 yang artinya ada perbedaan pengguna KB suntik 1 bulan dan 3 bulan.Bedasarkan data diatas Wanita yang mengalami Disfungsi Seksual atau mempunyai riwayat Disfungsi seksual lebih baik menghindari kontrasepsi yang mengandung kontrasepsi DMPA Kata Kunci : Fungsi Seksual, KB suntik 1 bulan dan KB suntik 3 bulan

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Fungsi Seksual, KB suntik 1 bulan dan KB suntik 3 bulan
Subjects: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 30 Dec 2022 04:21
Last Modified: 30 Dec 2022 04:21
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/2494

Actions (login required)

View Item View Item