HUBUNGAN STRESSOR EXTERNAL LINGKUNGAN PERAWATAN DENGAN TINGKAT KECEMASAN DAN SATURASI PASIEN COVID DI RUANG ISOLASI COVID RSUD dr. SOEGIRI LAMONGAN

KHAYATUN, FITRIYAH (2021) HUBUNGAN STRESSOR EXTERNAL LINGKUNGAN PERAWATAN DENGAN TINGKAT KECEMASAN DAN SATURASI PASIEN COVID DI RUANG ISOLASI COVID RSUD dr. SOEGIRI LAMONGAN. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
SKRIPSI SELESAI UJIAN 29 Juli 2021.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://www.repository.umla.ac.id/

Abstraksi

ABSTRAK Khayatun Fitriyah, 2021, Hubungan stressor external lingkungan perawatan dengan tingkat kecemasan dan saturasi pasien Covid di Ruang Isolasi COVID RSUD dr. Soegiri Lamongan. Skripsi Program Studi S1 Keperawatan Universitas Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Ns. Abdul Rokhman, M.Kep. (2) Suhariyati, S.Kep.,Ns.,M.Kep. Pasien yang dirawat di Ruang Isolasi COVID timbul perasaan takut, gelisah yang dapat mengarah pada timbulnya kecemasan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan stressor external lingkungan perawatan dengan tingkat kecemasan dan saturasi pasien Covid di Ruang Isolasi COVID RSUD dr. Soegiri Lamongan. Penelitian ini menggunakan desai korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah pasien di Ruang Isolasi COVID RSUD dr. Soegiri Lamongan jumlah 47 pasien. Metode sampling menggunakan purposive sampling, diperoleh 33 responden yang sesuai kriteria inklunsi. Variabel independen penelitian ini stresor eksternal lingkungan perawatan sedangkan variabel dependen kecemasan dan saturasi oksigen. Analisa data menggukan Uji spearman dengan α=0,05.. Hasil dari penelitian ini sebagian besar pasien memiliki respon kurang terhadap stressor eksternal yaitu 26 (78,8%), sebagian besar pasien mengalami kecemasan sedang yaitu 21 (63,6%), hampir seluruh pasien memiliki saturasi oksigen kategori sedang yaitu 27 (81,8%). Hasil uji spearman didapatkan rs = - 0,368 dan p = 0,035 artinya terdapat hubungan stressor eskternal dengan tingkat kecemasan di Ruang Isolasi COVID dan didapatkan rs = 0,367 dan p = 0,036 artinya terdapat hubungan stressor eskternal dengan saturasi oksigen di Ruang Isolasi COVID. Sehingga dapat disimpulkan ada hubungan stressor external lingkungan perawatan dengan tingkat kecemasan dan saturasi pasien Covid di Ruang Isolasi COVID RSUD dr. Soegiri Lamongan. Pihak rumah sakit dan ruangan perawatan diharapkan menciptakan lingkungan perawatan yang nyaman. Kata Kunci : Stressor External, Kecemasan Dan Saturasi

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Stressor External, Kecemasan Dan Saturasi
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Admin
Date Deposited: 04 Oct 2021 09:12
Last Modified: 04 Oct 2021 09:12
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/1588

Actions (login required)

View Item View Item