HUBUNGAN STRES DAN PERUBAHAN BERAT BADAN DENGAN SIKLUS MENSTRUASI PADA SISWI DI SMK NU PALANG KABUPATEN TUBAN

EVI, ROFIKAH (2021) HUBUNGAN STRES DAN PERUBAHAN BERAT BADAN DENGAN SIKLUS MENSTRUASI PADA SISWI DI SMK NU PALANG KABUPATEN TUBAN. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
SKRIPSI_EVI ROFIKAH_DEPARTEMEN KOMUNITAS.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://www.repository.umla.ac.id/

Abstraksi

ABSTRAK Rofikah. Evi. 2021. Hubungan Stres dan Perubahan Berat Badan dengan Siklus Menstruasi Pada Siswi di SMK NU Palang Kabupaten Tuban. Skripsi Program Studi S1 Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Arifal Aris S.Kep.,Ns.,M.Kes (2) H. Alifin, S. KM., M.Kes Jumlah antara menstruasi sekarang dengan menstruasi berikutnya dinamakan siklus menstruasi, hal ini sering terjadi pada siswi karena beberapa faktor salah satunya karena stres dan perubahan berat badan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan stres dan perubahan berat badan dengan siklus menstruasi pada siswi di SMK NU Palang kabupaten Tuban. Penelitian ini meggunakan desain penelitian Cross Sectional, dengan tehnik total sampling didapatkan 74 responden. Data penelitian ini diambil dengan menggunakan kuesioner tertutup dan lembar observasi. Setelah ditabulasi data dianlisis dengan menggunakan uji spearman rank (rho) dengan tingkat kemaknaan 0,05. Hasil penelitian ini menunjukan sebagian besar siswi mempunyai stres berat sebanyak 41 (55,4%), dan hampir sebagian besar siswi mempunyai perubahan berat badan gemuk sebanyak 41 (55,4%), dan sebagian besar remaja siklus menstruasi tidak teratur sebanyak 54 (73%). Sedangkan dari hasil uji statistic diperoleh nilai p=0,001 (p<0,05) artinya ada hubungan stres dengan siklus menstruasi dan diperoleh nilai p=0,003 (p<0,05) artinya ada hubungan perubahan berat badan dengan siklus menstruasi. Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan siswi dapat mengontrol stres dan pola makan agar siklus menstruasinya teratur. Kata Kunci : stres, perubahan berat badan, siklus menstruasi.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: stres, perubahan berat badan, siklus menstruasi
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Admin
Date Deposited: 29 Sep 2021 02:50
Last Modified: 29 Sep 2021 02:50
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/1568

Actions (login required)

View Item View Item