EFEKTIVITAS TERAPI MUROTAL DAN TERAPI DZIKIR TERHADAP PENURUNAN TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN PRA OPERASI DI RUMAH SAKIT KH. ABDURRAHMAN SYAMSURI PACIRAN

Aseh, Cicin Juwarni (2022) EFEKTIVITAS TERAPI MUROTAL DAN TERAPI DZIKIR TERHADAP PENURUNAN TINGKAT KECEMASAN PADA PASIEN PRA OPERASI DI RUMAH SAKIT KH. ABDURRAHMAN SYAMSURI PACIRAN. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
SKRIPSI CICIN JUWARNI ASEH_.pdf

Download (5MB)
Official URL: http://repository.umla.ac.id/cgi/users/home?screen...

Abstraksi

ABSTRAK Aseh, Cicin Juwarni. 2022. Efektivitas Terapi Murotal Dan Terapi Dzikir Terhadap Penurunan Tingkat Kecemasan Pada Pasien Pra Operasi di Rumah Sakit KH. Abdurrahman Syamsuri Paciran. Skripsi Program Studi S1 Keperawatan Universitas Muhammadiyah Lamongan. Pembimbing (1) Hj. Siti Sholikhah, S.Kep., Ns., M. Kes. (2) Abdul Rokhman, S.Kep., Ns., M.Kep. Masa preoperatif merupakan salah satu peristiwa yang mengkhawatirkan bagi kebanyakan pasien yang akan menjalani prosedur bedah. Hal ini sering memicu respons emosional, kognitif, dan fisiologis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas terapi murotal dan terapi dzikir terhadap penurunan tingkat kecemasan pada pasien Pre Operasi di Rumah Sakit KH. Abdurrahman Syamsuri Paciran. Desain penelitian ini adalah Quasy eksperimen dengan pendekatan two grup pre test dan post test design. menggunakan Teknik consecutive Sampling didapatkan sebanyak 36 pasien pre op. Data penelitian ini diambil menggunakan kuesioner HARS. Setelah ditabulasi data dianalisis menggunakan uji Mann Whitney dan uji Wilcoxon dengan tingkat kemaknaan p = <0,05. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kecemasan pasien pra operasi sebelum mendapatkan terapi murrotal Al-quran adalah hampir sebagian cemas sedang (44,4%) dan sebagian cemas ringan (50%) sesudah terapi murrotal Al-quran, sebelum mendapatkan terapi dzikir hampir sebagian cemas sedang dan cemas berat (38,9%), dan sebagian cemas ringan (50%) sesudah terapi dzikir. Berdasarkan hasil analisis uji Mann Withney yang menggunakan SPSS versi 22.0 didapatkan nilai P=0.017. sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa H1 diterima artinya ada perbedaan Efektifitas terapi murotal dan terapi dzikir terhadap penurunan kecemasan pada pasien pre operasi di Rumah Sakit KH. Abdurrahman Syamsuri Paciran. Dari hasil penelitian ini diharapkan bagi perawat agar dapat dipertimbangkan untuk diterapkan sebagai intervensi keperawatan dalam mengatasi respon cemas pasien pra operasi Kata Kunci: terapi murrotal Al-quran, terapi dzikir, kecemasan pasien pre op

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: terapi murrotal Al-quran, terapi dzikir, kecemasan pasien pre op.
Subjects: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 27 Dec 2022 04:17
Last Modified: 27 Dec 2022 04:17
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/2432

Actions (login required)

View Item View Item