PENGARUH DEMOSTRASI METODE REST, ICE, COMPRESSION & ELEVATION (RICE) TERHADAP KETRAMPILAN PENANGANAN ANKLE SPRAIN PADA ANGGOTA PMR DI SMP AL-KAUTSAR BAURENO BOJONEGORO

Setyorini, Enik (2022) PENGARUH DEMOSTRASI METODE REST, ICE, COMPRESSION & ELEVATION (RICE) TERHADAP KETRAMPILAN PENANGANAN ANKLE SPRAIN PADA ANGGOTA PMR DI SMP AL-KAUTSAR BAURENO BOJONEGORO. Jurnal Surya, 1 (2). pp. 1-7. ISSN 1979-9128

[img] Text
Jurnal_Enik setyorini.pdf

Download (329kB)
Official URL: http://repository.umla.ac.id/cgi/users/home?screen...

Abstraksi

ABSTRAK Pendahuluan: Cedera pada pergelanggan kaki (ankle sprain) dapat terjadi pada siswa saat melakukan kegiatan sekolah. Anggota PMR merupakan salah satu kemungkinan penolong pertama saat cedera ankle sprain yang terjadi di sekolah. Mereka harus diberikan ketrampilan tentang cara penanganan ankle sprain. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh demostrasi metode rest, ice, compression & elevation (RICE) terhadap ketrampilan penanganan ankle sprain pada anggota Palang Merah Remaja (PMR) di SMP Al-Kautsar Baureno Bojonegoro. Metode: Desain penelitian ini menggunakan pre-experimental one group pre-post test pada 30 responden yang diambil dengan teknik total sampling. Penelitian dilaksanakan pada bulan Juni 2022 dengan memberikan intervensi edukasi kesehatan dan demonstrasi tentang pertolongan pertama ankle sprain. Data keterampilan pertolongan pertama diambil dengan lembar observasi kemudian data dianalisis menggunakan paired t-test. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan anggota PMR sebelum dan sesudah perlakuan dengan hasil p=0,00. Sebelum diberikan demonstrasi dalam kategori tidak terampil dengan skor rata-rata 5.66 dan setelah diberikan demonstrasi dalam kategori sangat terampil dengan skor rata-rata 32.73. Demonstrasi penanganan ankle sprain menjadi pilihan metode penyampaian informasi yang efektif untuk meningkatkan keterampilan dengan cara menstimulasi seluruh panca indera. Pelatihan penanganan ankle sprain diharapkan dilakukan secara rutin terutama pada anggota serta pembina PMR. Kata Kunci : Demonstrasi, ankle sprain, keterampilan, metode RICE

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Demonstrasi, ankle sprain, keterampilan, metode RICE
Subjects: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Irwan Sulistyawan
Date Deposited: 28 Sep 2022 04:26
Last Modified: 28 Sep 2022 04:26
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/2167

Actions (login required)

View Item View Item