PENGARUH KOMUNIKASI TERAPIUTIK TERHADAP KESEHATAN MENTAL SISWA AKIBAT PANDEMI COVID-19 DI SMP MUHAMMADIYAH 3 KEDUNGPRING TAHUN 2021

SALIS, NUR AFIFAH (2021) PENGARUH KOMUNIKASI TERAPIUTIK TERHADAP KESEHATAN MENTAL SISWA AKIBAT PANDEMI COVID-19 DI SMP MUHAMMADIYAH 3 KEDUNGPRING TAHUN 2021. skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Lamongan.

[img] Text
(SKRIPSI) SALIS NUR AFIFAH 8B KEP.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://www.repository.umla.ac.id/

Abstraksi

ABSTRAK Salis Nur Afifah, 2021. Pengaruh Komunikasi Terapiutik Terhadap Kesehatan Mental Siswa Akibat Pandemi Covid-19 Di SMP Muhammadiyah 3 Kedungpring. Skripsi Program S-1 Keperawatan Universitas Muhammadiyah Lamongan Pembimbing (1) Hj. Siti Sholikhah, S. Kep., Ns., M. Kes (2) Abdul Rokhman, S.Kep,. Ns., M. Kep. kesehatan mental merupakan kondisi dari kesejahteraan yang disadari individu, yang di dalamnya terdapat kemampuan-kemampuan untuk mengelola stres kehidupan yang wajar, untuk bekerja secara produktif dan menghasilkan, serta berperan serta di komunitasnya. Komunikais terapiutik adalah pengiriman pesan antara pengirim dan penerima dengan interaksi diantara keduanya yang bertujuan untuk memulihkan kesehatan seseorang yang sedang sakit.Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh komunikasi terapiutik terhadap kesehatan mental siswa akibat pandemi Covid-19 di SMP Muhammadiyah 3 Kedungpring. Penelitian ini menggunakan desain penelitian eksperimen one group pretestposttets design dengan tekhnik total sampling didapatkan 33 responden. Data penelitian ini diambil dengan menggunakan lembar kuesioner. Setelah ditabulasi data dianlisis dengan menggunakan uji wilcoxon dengan tingkat kemaknaan 0,05.Hasil survey sebelum dilakukan terapi komunikasi terapiutik menunjukkan bahwa dari 33 siswa hampir sebagian 14 siswa (42,4%) tidak mengalami gangguan kesehatan mental dan sebagian besar 19 siswa (57,6%) mengalami gangguan kesehatan mental dan Hasil penelitian ini setelah dilakukan terapi komunikasi terapiutik menunjukan bahwasannya sebagian besar siswa memiliki peningkatan kesehatan mental sebanyak 26 (78,8%) Sedangkan dari hasil uji statistic diperoleh nilai p=0,001 (p<0,05) artinya ada pengaruh komunikasi terapiutik terhadap kesehatan mental siswa SMP Muhammadiyah Kedungpring. Terapi komunikasi terapiutik terhadap kesehatan mental dapat membantu memulihkan kesehatan siswa dan dapat meningkatkan kesehatan mental siswa sehingga dapat disarankan sebagai intervensi yang efektif bagi siswa yang mengalami gangguan kesehatan mental. Kata Kunci: Kesehatan Mental, Komunikasi Terapiutik, Covid-19

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kesehatan Mental, Komunikasi Terapiutik, Covid-19
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Depositing User: Admin
Date Deposited: 15 Oct 2021 02:23
Last Modified: 15 Oct 2021 02:23
URI: http://repository.umla.ac.id/id/eprint/1635

Actions (login required)

View Item View Item